6 Langkah
Merencanakan Keuangan Pribadi dengan Baik - Cara
mengatur keuangan pribadi dengan baik, adalah PR kita semua. Kalau tidak
jauh-jauh hari menjaga dan menghargai uang, nanti kalau sudah tua bisa -bisa
jadi merepotkan orang lain saja. Makanya, penting banget memiliki tabungan,
dana darurat, bahkan investasi.
Generasi milenial saat ini apalagi, tantangan
semakin banyak dan kebutuhan finansial juga semakin besar. Dibutuhkan kepahaman
penting mengalokasikan keuangan dengan bijak, agar meraih tujuan finansial.
Nah, berikut ini ada 6 langkah merencanakan
keuangan, untuk mendapatkan kebebasan financial. Simak yuk!
6 Langkah Contoh Perencanaan Keuangan Pribadi
Seberapa pun banyak uang yang kita miliki, kalau
tidak pandai mengelola keuangannya dengan baik pasti akan cepat habis. Nah, yuk
simak bagaimana Prita Gozie memberikan tips, tahap merencakan keuangan dengan 6
langkah.
Ketahui Apa Mimpimu
Kalau saya punya mimpi ingin memiliki rumah sendiri,
karena selama ini masih ikut mertua. Suami anak bontot, jadi mendapatkan amanah
untuk menjaga orangtuanya. Namun jauh di
lubuk hati saya, saya ingin mempunyai rumah sendiri. Kalau tinggal di rumah
sendiri kan enak, mau jungkir balik juga nggak ada rasa nggak enak sama orang
lain kan?
Terus ingin apa lagi? Punya IPhone terbaru? Punya
mobil? Memenuhi kebutuhan orangtua, dan lain seabgaiya. Setiap mimpi yang
diinginkan tersebut, tentukan arahnya bagaimana cara mendapatkannya. Dengan
menabung ataukah dengan berinvestasi?
Definisikan mimpimu dengan cara berikut:
- Apa mimpinya?
- Berapa biayanya?
- Kapan jatuh temponya?
- Bagaimana strategi mencapainya?
Hitung Kebutuhan Dana
Tugas perencanangan keuangan kali ini adalah
menetapkan apa saja yang menjadi tujuan, lantas membuat tulisan jadi
angka-angka.
Kata mbak Prita, menghitung berapa kebutuhan dana untuk mewujudkan
setiap tujuan tersebut adalah wajib, dan harus dilakukan dengan bantuan
kalkulator. Sertakan juga jumlah asumsi inflasi per tahunnya.
Menyusun Strategi Sesuai Rencana
Dari menghitung kebutuhan dana di atas, berarti kita
bisa melihat berapa aset finansial yang bisa mendukung rencana. Misalnya ingin
umroh, dana sudah ada 5 juta, berarti sisanya kurang berapa? Hitung dan cukupi
kekurangan tersebut, serta berikan jatuh tempo.
Memahami Berbagai Produk Finansial yang Ada
Investasi yang tenar di pasaran saat ini, entah itu
reksadana, saham, obligasi, emas, properti, dan asert properti bernilai laiinya
harus dipahami betul berapa nilainya. Apakah bisa mendukung untuk meraih mimpimu?
Implementasikan Rencana Keuanganmu
Rencana hanya akan sebatas jadi tulisan di kertas,
jika tidak diimplementasikan. Rencana yang sudah disusun rapi di atas, lakukan
dengna action plan. Kalau saya sering mengatakan, OOT (Omong-omong Tok).
Lakukan Monitoring dan Evaluasi
Strategi yang sudah dibangun di atas, lakukan
evaluasi apabila terjadi hambatan. Misalnya 3 bulan sekali atau 6 bulan sekali.
Jika strategi A gagal, bisa gunakan strategi B. Misalnya ada pengeluaran yang
tidak terduga, atau terjadi perubahan atur ulang angka kecukupannya.
Contoh perencanaan keuangan keluarga, awalnya saya
tidak pernah membeli pampers. Kemudian mertua sakit dan mengalami struk
akhirnya tidak bisa jalan. Kalau malam hari saya siasati memakai pampers, agar
tidak perlu mengangkat ke toilet dan bisa istirahat. Hal tersebut termasuk
perubahan dalam keluarga, dana akan bergeser kan? Makanya perlu di atur ulang
keuangannya.
Bagaimana setelah membaca 6 Langkah Merencakan
Keuangan Pribadi dengan Baik, di atas? Semoga dapat memberikan gambaran ya, dan
mampu memberikan motivasi untuk mengatur keuangan lebih hebat lagi. Salam.
Thanks Nyi, jadi nambah ilmu baru lagi nih buat pengelolaan keuangan pribadi. Aku targetnya banyak bgt ini, paling utama mau ngedak rumah rencananya. Nabung uang, sambil uangnya aku puter buat usaha jadi biar nambah juga. Hehe
BalasHapusHarus tetap semangat mengatur keuangan ya, Mbak. Semoga Mbak Nyi dan Mas Hadi bisa segera punya rumah sendiri. Aku pun pengen segera punya rumah sendiri.
BalasHapussama mbaa.. aku pun selalu pakai cara seperti itu mbaa nyiii, biar pengeluaranku gak jebol.. huhu.. pun harus dievaluasi juga tiap bulan biar makin terarah keuangannya..
BalasHapusAhaa, ini kudu bisa diterapkan dalam kehidupan tiap orang yaaa.
BalasHapuskarena masalah keuangan tuh urgent banget memang
kudu bijaksana dan smart
Terima kasih untuk tipsnya, mbak. Aku jadi bisa lebih lg belajar untuk menyusun rencana keuangan dgn baik. Tapi terkadang suka ga sesuai rencana, huhuhu.
BalasHapusJadi uang yg uda disisihkan sesuai post bisa beralih ke yg lain 🙈
terima kasih tips-tipsnya Nyi..mudah2an bisa kuterapkan shg bs kelola keuanfan dg baik. aamiin..
BalasHapusnoted nih tipsnya Mbak.
BalasHapusjika kita ingin berhasil dengan rencana kita wajib memang mengatur keuangan pribadi dengan baik biar gak bocor terus. :D
Makasih mbak udah dikasih tau langkah2nya. Aku coba pratekkin ke salah satu mimpiku :)
BalasHapusSangat bermanfaat tips ini dlm memanej keuangan utk masa depan. Banyak hal yg harus kita pelajari dari bacaan ini.
BalasHapusPertama kali memang perencanaan harus dilakukan ya, jadi kita punya target apa yang hendak dicapai. Kemudian jangan lupakan monitoringnya juga karena terkadang dalam perjalanan waktu ada kebutuhan dana lainnya yang ternyata lebih urgent.
BalasHapusRencana keuangan memang selalu menjadi peer saya mba padahal penting banget ya untuk merencanakan keuangan untuk mimpi kita kedepan
BalasHapusrencana keuangan yang baik memang akan sangat membantu kita mnjalani hari dengan lebih tenang yaa mba
BalasHapusMerencanakan keuangan memang gampang2 susah ya. Tapi kalau udah tahu cara-caranya pasti tujuan mengumpulkan uang bisa segera terwujud ya
BalasHapus